Mitsubishi Bantah Larang Diler Ikut IIMS 2015

Liberty Jemadu | Deni Yuliansari
Mitsubishi Bantah Larang Diler Ikut IIMS 2015
Direksi dari PT Mitsubishi Motor Corporation, PT Krama Yudha Tiga Berlian dan PT Arista Sukses Mandiri, saat melakukan peresmian diler di Jakarta Timur, Kamis (9/4/2015). [Suara.com/Deny Yuliansari]

Mitsubishi sebagai agen pemegang merek hanya akan terlibat dalam GIIAS 2015.

Suara.com - PT. Krama Yudha Tiga Berlian (KTB), agen pemegang merek mobil Mitsubishi di Indonesia, membantah tudingan yang mengatakan bahwa pihaknya melarang diler-diler Mitsubishi untuk mengikuti pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) yang akan digelar pada Agustus mendatang.

"KTB tidak pernah memberikan pernyataan, secara langsung/tidak langsung kepada Dealer Mitsubishi maupun di media massa mana pun, bahwa kami melarang diler Mitsubishi untuk ikut berpartisipasi pada pameran otomotif IIMS 2015," tulis juru bicara Mitsubishi dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat (29/5/2015).

Sebelumnya diberitakan bahwa Komite Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) pada awal pekan ini menerima laporan adanya praktik monopoli yang dilakukan oleh KTB, karena melarang diler-diler Mitsubishi terlibat dalam pameran tahunan IIMS yang digelar oleh PT. Dyandra Promosindo.

KTB menegaskan bahwa pihaknya tak melarang diler untuk terlibat di IIMS, tetapi jika ingin berpameran di ajang itu maka harus dilakukan secara mandiri tanpa melibatkan agen pemegang merek.

Mitsubishi sebagai agen pemegang merek akan mengikuti pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), yang digelar di waktu bersamaan dengan IIMS 2015. GIIAS, yang baru digelar pertama kali di 2015 ini,  diselenggarakan oleh asosisasi industri otomotif Indonesia (GAIKINDO). KTB adalah salah satu anggota GAIKINDO.

Sebelumnya GAIKINDO selalu bermitra dengan Dyandra Promosindo dalam menggelar IIMS, yang lazimnya digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Tahun ini IIMS masih akan digelar di Kemayoran, sementara GIIAS akan digelar di Serpong.

Baik GIIAS maupun IIMS akan digelar pada 20 sampai 30 Agustus mendatang.