Bengkel Resmi Mazda Terima Servis Mazda Klasik

Tomi Tresnady | Deni Yuliansari
Bengkel Resmi Mazda Terima Servis Mazda Klasik
New Mazda CX5 Urban. [Suara.com/Deny Yuliansari]

Selama suku cadang tersedia.

Bengkel resmi Mazda Motor Indonesia (MMI) menerima jasa pelayanan servis untuk mobil Mazda klasik. Hal itu dikatakan oleh Parts Manager MMI Iwan Majjalekka saat ditemui di ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIAAS) di International Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten.

"Kami juga masih menerima pelayanan servis untuk kendaraan Mazda klasik," kata Iwan yang menggaris bawahi jika ada suku cadang untuk kendaraan lama tersebut.

Bengkel resmi Mazda mengandalkan pasokan komponen dari Jepang dan Thailand yang juga bergantung pada ketersediaan vendor.

"Kalau kendaraan yang memang sudah lama dan klasik. Ada kemungkinan vendor yang memproduksi komponen tersebut sudah tidak memproduksi lagi," katanya.

Selain kendaraan klasik, bengkel resmi juga menerima kendaraan Mazda yang dibeli dari importir umum (IU).