Terios 7 Wonders Siap Jalajahi Kalimantan
Program keempat ini akan menyusur pulau Kalimantan dengan konsep Terios 7 Wonders Wild Adventure Borneo.
Suara.com - Program ekspedisi dari agen pemegang merek (APM), PT. Astra Daihatsu Motor (ADM), akan kembali menggelar Terios 7 Wonders. Program keempat ini akan menyusur pulau Kalimantan dengan konsep Terios 7 Wonders Wild Adventure Borneo.
Mobil 'petualang' ini akan menjelajah jarak 2.000 km selama 10 hari. Diharapkan ini bisa menguji kekuatan Terios.
"Program ini menempuh jarak 2.000 km selama 10 hari," kata Domestic Marketing Executive Officer PT. ADM, Rokky Irvayandi saat ditemui di GIiAS, ICE, BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (29/8/2015).
Perjalanan akan dimulai di Palangkaraya hingga Kepulauan Derawan. Perjalanan akan menggunakan 4 Terios TX MY dan 3 Terios TX AT.
Rokky menyebut bahwa perjalanan kali ini akan melihat berbagai kekayaan Indonesia mulai dari fauna seperti orang utan, bekantan, kerbau rawa, buaya. Selain itu mengeksplorasi flora, seperti anggrek hutan dan kayu ulin.
"Tujuh etape, dengan tujuh keajaiban menggunakan tujuh Terios," katanya.