Apakah Arti Navigasi Penerbangan? Ini Dia...

Pengatur navigasi penerbangan merupakan perangkat penting.

Rabu, 06 Maret 2019 | 14:36 WIB
Apakah Arti Navigasi Penerbangan? Ini Dia...
Ilustrasi navigasi penerbangan. (Dok: Kemenhub)

Suara.com - Dalam dunia penerbangan terdapat istilah 'navigasi'. Sistem pengatur navigasi penerbangan merupakan perangkat penting yang harus ada di bandar udara.

Tapi tahukah kamu, apa itu navigasi penerbangan?

Navigasi penerbangan adalah proses mengarahkan gerak pesawat udara dari satu titik ke titik yang lain dengan selamat dan lancar, untuk menghindari bahaya dan/atau rintangan penerbangan. Pengertian tersebut juga terlampir pada Bab I Pasal 1 poin 46 dalam UU No. 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan.

Tidak hanya berfungsi untuk memberikan informasi dan menunjukkan arah, melalui sistem pengatur navigasi penerbangan tersebut, pihak ATC juga dapat memantau manuver/gerakan pesawat terbang di langit Indonesia.

Tetap ikuti informasi penunjang penerbangan dan selalu budayakan tertib agar penerbanganmu #SelamatAmanNyaman #Selamanya.

suara hati ramadan 1445 H
Berikan Komentar >
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

NEWS

TERKINI