Hiddink: Costa Terancam Absen di Euro 2016
Dipastikan absen di laga terakhir melawan Leicester City
Suara.com - Penyerang Diego Costa masih diragukan bisa tampil memperkuat tim Spanyol di turnamen Euro 2016. Manajer Chelsea Guus Hiddink merasa ragu Costa bisa fit untuk tampil di Prancis setelah dibekap cedera otot.
Costa mengalami cedera saat Chelsea bermain imbang 1-1 di markas Liverpool pada hari Rabu (11/5/2016) kemarin. Ia tidak dapat bermain saat Chelsea melakoni laga terakhir musim ini melawan juara Leicester City, Minggu (15/5/2016).
Pemain Spanyol kelahiran Brasil ini sedang dibekap cedera otot paha belakangnya. Bahkan manajer sementara Chelsea Guus Hiddink tidak begitu yakin Costa bisa tampil di gelar Euro 2016 di Prancis.
"Ia memerlukan istirahat yang bagus dan dengan berlatih ia mungkin bugar untuk Piala Eropa, namun saya tidak merasa yakin," ungkap Hiddink saat jumpa pers menjelang melawan Leicester di Stamford Bridge.
Sementara cederanya Costa menjadi kabar yang kurang baik bagi timnas Spanyol. Pelatih timnas Spanyol Vicente del Bosque akan mengumumkan skuad awalnya yang disis 23 pemain pada Selasa, dengan opsi perubahan sampai 31 Mei.
Sang juara Eropa, Spanyol akan berada di Grup D bersama Kroasia, Republik Ceko, dan Turki di putaran final Piala Eropa 2016, yang akan dihelat pada 10 Juni sampai 10 Juli. (Reuters)