Pirlo dan Giovinco Tak Dipanggil Conte
Conte umumkan skuat sementara Italia
Suara.com - Pelatih Antonio Conte telah mengumumkan skuat sementara Italia untuk Euro 2016. Namun tidak ada nama dua pemain MLS Andrea Pirlo dan Sebastian Giovinco dalam 30 pemain yang dipanggiol oleh Conte.
Pirlo dan Giovinco sudah tidak masuk dalam kamp latihan Italia pekan lalu karena komitmen mereka dengan New York City dan Toronto. Meski demikian, masih ada peluang kedua pemain tersebut untuk kembali dipanggil.
Namun Conte tetap tidak memanggil Pirlo dan Giovinco saat mengumumkan 30 pemainnya. Sementara Domenico Berardi dan Fabio Borini didepak oleh Conte setelah pekan lalu kedua pemain ini dipanggil.
Sementara rising star Torino Marco Benassi tetap dipertahankan oleh Conte guna mengisi lini tengah menyusul cederanya Claudio Marchisio dan Marco Verratti.
Pemain Juventus Gianluigi Buffon, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, pemain Manchester United Matteo Darmian dan kiper Paris Saint-Germain Salvatore Sirigu dipanggil setelah membela klub di laga domestik.
Skuat Italia :
Kiper : Gianluigi Buffon (Juventus), Federico Marchetti (Lazio), Salvatore Sirigu (Paris Saint-Germain);
Bek : Davide Astori (Fiorentina), Andrea Barzagli (Juventus), Leonardo Bonucci (Juventus), Giorgio Chiellini (Juventus), Matteo Darmian (Manchester United), Mattia De Sciglio (AC Milan), Angelo Ogbonna (West Ham), Daniele Rugani (Juventus)
Tengah: Marco Benassi (Torino), Federico Bernardeschi (Fiorentina), Giacomo Bonaventura (Milan), Antonio Candreva (Lazio), Daniele De Rossi (Roma), Stephan El Shaarawy (Roma), Alessandro Florenzi (Roma), Emanuele Giaccherini (Bologna), Jorge Luiz Jorginho (Napoli), Riccardo Montolivo (Milan), Thiago Motta (Paris Saint Germain), Marco Parolo (Lazio), Stefano Sturaro (Juventus), Davide Zappacosta (Torino)
Depan: Eder (Inter), Ciro Immobile (Torino), Lorenzo Insigne (Napoli), Graziano Pelle (Southampton), Simone Zaza (Juventus).