Simak 5 Fakta Menarik Jelang Spanyol vs Ceko di Grup D

Rizki Nurmansyah
Simak 5 Fakta Menarik Jelang Spanyol vs Ceko di Grup D
Para pemain tim nasional Ceko tampak sedang fokus berlatih [Reuters/David W. Cerny]

Di atas kertas, Spanyol lebih diunggulkan.

Suara.com - Juara bertahan Piala Eropa dua kali berturut-turut, Spanyol, bersiap memulai langkah perdananya dalam meraih hattrick beruntun di Piala Eropa 2016 dengan menghadapi Ceko di Grup D, Senin (13/6/2016), di Stadium Municipal, Tolouse.

Di atas kertas, Spanyol pun lebih diunggulkan atas Ceko. Hal itu mengingat materi pemain Tim Matador yang merata di hampir semua lini dan juga di atas rata-rata pemain Ceko. Berikut fakta menarik jelang pertandingan Spanyol dan Ceko:

1. Spanyol jadi tim pertama yang meraih trofi Piala Eropa dua kali berturut-turut; 2008 dan 2012. Spanyol pernah lolos sampai ke final kala Piala Eropa diselenggarakan di Prancis tahun 1984. Namun, kala itu mereka harus akui kehebatan tuan rumah setelah takluk 0-2.

2. Spanyol hanya kebobolan satu gol dalam sembilan laga terakhir mereka di putaran final Piala Eropa. Gol tersebut dicetak pemain Italia, Antonio Di Natale, saat kedua tim bermain seri 1-1 di Grup C, 10 Juni 2012.

3. Ceko selalu lolos ke Piala Eropa sejak memisahkan diri dengan Slowakia. Turnamen Piala Eropa yang pertama mereka ikuti adalah Piala Eropa 1996 di Inggris.

4. Ceko selalu mencetak gol di 11 pertandingan terakhir mereka di penyisihan grup putaran final Piala Eropa.

5. Ceko kebobolan 14 gol pada kualfikasi Piala Eropa 2016 lalu, lebih banyak dari kontestan lain yang lolos ke putaran final turnamen empat tahunan ini. (BBC)