Berikut 5 Fakta Menarik Usai Irlandia Utara Bekuk Ukraina
Irlandia Utara menang 2-0
Suara.com - Irlandia Utara masih membuka peluang untuk lolos ke fase gugur Euro 2016. Berikut adalah fakta fakta menarik di kemenangan Irlandia Utara 2-0 atas Ukraina di Stade des Lumieres, Kamis (16/6/2016) malam WIB
Dua gol kemenangan Irlandia Utara dicetak oleh Gareth McAuley dan Niall McGinn. Berikut lima fakta menarik yang mewarnai kemenangan Irlandia Utara di pertandingan tersebut.
1. Gareth McAuley adalah pemain Irlandia Utara pertama yang mencetak gol di turnamen besar sejak Colin Clarke di Piala Dunia 1986 melawan Spanyol.
2. McAuley adalah pemain tertua kedua pencetak gol di putaran final Euro (36 tahun dan 194 hari, kedua setelah pemain Austria Ivica Vastic (38 tahun dan 256 hari v Polandia di 2008)
3. Gol Niall McGinn adalah yang terbaru terjadi di putaran final Euro dalam waktu biasa (95:52).
4. Irlandia Utara memenangkan pertandingan pertamanya di turnamen besar sejak mengalahkan Spanyol di Piala Dunia 1982.
5. Ukraina sekarang sudah melewati 389 menit sejak mencetak gol di Piala Eropa , mencetak gol terakhir (dua kali) v Swedia pada 11 Juni 2012. (Opta)