'Hidup Mati' Rusia - Wales di Laga Pamungkas

Syaiful Rachman
'Hidup Mati' Rusia - Wales di Laga Pamungkas
Pemain Wales berpose saat menghadapi Inggris [Reuters/Carl Recine]

Wales butuh tiga poin untuk lolos, sementara Rusia membutuhkannya untuk menjaga asa.

Suara.com - Laga hidup mati akan dilakoni Rusia dan Wales di pertandingan terakhir kedua tim di babak penyisihan Grup B. Membidik posisi runner-up grup, kemenangan menjadi harga mati bagi kedua tim dalam laga yang bakal dihelat di Stadium Municipal.

Melirik tekad kedua tim untuk memenangkan laga, tentunya sulit untuk menunjuk tim unggulan dalam pertandingan kali ini. Meski berdasarkan catatan pertemuan kedua tim, Wales belum sekalipun menundukkan tim berjuluk Beruang Merah.

Catatan Rusia atas Wales memang lebih superior. Namun jika melihat klasemen Grup B, Wales yang mengoleksi tiga poin lebih superior ketimbang Rusia yang menjadi juru kunci dengan satu poin.

Mengantongi tiga poin dari hasil kemenangannya di laga pertama kontra Slowakia, seperti disebutkan di awal, Wales wajib menang untuk lolos ke fase gugur.

Melihat kenyataan yang ada, pelatih tim berjuluk Sang Naga, Chris Coleman pastinya bakal menurunkan skuat terbaik. Membidik gol cepat ke gawang lawan, formasi 3-5-2 mungkin bakal dipilih Coleman dalam laga ini.

Tentunya tetap dengan mengandalkan sejumlah pemain bintang yang berada di kubu Wales. Seperti Gareth Bale, Aaron Ramsey, Joe Allen, James Chester dan Joe Ledley.

Sementara di kubu Rusia, kemenangan juga menjadi misi pelatih Leonid Slutsky. Hanya mampu meraih satu poin dari dua pertandingan, tiga poin sangat dibutuhkan tim Beruang Merah, paling tidak untuk menjaga asa ke fase gugur apabila laga antara Inggris vs Slowakia berakhir imbang.

Menghadapi Wales, Slutsky sepertinya akan kembali menerapkan formasi 4-2-3-1. Formasi yang tampaknya paling tepat bagi Rusia yang membutuhkan kemenangan tapi juga harus mewaspadai kekuatan di lini tengah Wales.

Prakiraan susunan pemain:
Rusia (4-2-3-1) : Igor Akinfeev, Igor Smolnikov, Sergei Ignashevich, Vasili Berezutski, Georgi Shchennikov, Fedor Smolov, Roman Neustaedter, Aleksandr Kokorin, Aleksandr Golovin, Oleg Shatov, Artem Dzyuba.

Wales (5-3-2) : Wayne Hennessey, James Chester, Ashley Williams, Chris Gunter, Neil Taylor, Ben Davies, Joe Allen, Aaron Ramsey, Edwards, Gareth Bale, Hal Robson-Kanu.

Laga: Penyisihan Grup B
Waktu: 21 Juni 2016
Kick-off: 02.00 WIB
Venue: Stadium Municipal
Wasit: Jonas Eriksson (Swedia)

Head To Head Rusia vs Wales :

10/09/2009 Wales 1-3 Rusia.
10/09/2008 Rusia 2-1 Wales.
20/11/2003 Wales 0-1 Rusia.
15/11/2003 Rusia 0-0 Wales.