Dipecundangi Kroasia, Del Bosque: "Mungkin Para Pemain Lelah"

Syaiful Rachman
Dipecundangi Kroasia, Del Bosque: "Mungkin Para Pemain Lelah"
Pelatih Spanyol Vicente Del Bosque [Reuters]

Spanyol gagal puncaki Grup D.

Suara.com - Setelah tampil apik di dua pertandingan sebelumnya, Spanyol menelan hasil buruk di laga pamungkas mereka di Grup D. Menghadapi Kroasia, Spanyol dipaksa bertekuk lutut dengan skor 2-1.

Dalam pertandingan itu, Spanyol unggul lebih dulu lewat aksi Alvaro Morata. Namun, jelang turun minum, Kroasia berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Nikola Kalinic.

Di menit 72, La Furia Roja berpeluang kembali memimpin setelah wasit menunjuk titik penalti. Namun peluang itu kandas setelah sang kapten, Sergio Ramos yang maju sebagai algojo gagal mencetak angka.

Kroasia akhirnya berhasil membalikkan keadaan di menit 87 lewat gol Ivan Perisic.

Menanggapi kekalahan ini, pelatih Spanyol Vicente Del Bosque mengaku para pemainnya kelelahan.

"Saya pikir, mungkin mereka (para pemain) lelah. Normal jika mereka cepat lelah bermain di kondisi suhu seperti ini," tukas Del Bosque.

Dengan kekalahan ini, Spanyol yang mengantongi enam poin tetap melaju ke fase gugur dengan status runner-up Grup D. Sementara Kroasia yang mengantongi tujuh poin, keluar sebagai juara grup. (Soccerway)