Inilah "Line-Up" Hungaria vs Belgia

Rizki Nurmansyah
Inilah "Line-Up" Hungaria vs Belgia
Para pemain Hungaria memasuki lapangan pertandingan sesaat sebelum pertandingan melawan Belgia di 16 Besar Piala Eropa 2016, Minggu (26/6/2016), dimulai [Reuters/Michael Dalder]

Hungaria tetap mengusung formasi 4-2-3-1.

Suara.com - Tak ada kejutan berarti yang diusung pelatih tim nasional Hungaria, Bernd Storck, saat menghadapi Belgia di 16 Besar Piala Eropa 2016, Minggu (26/6/2016), di Stadium Municipal, Tolouse.

Storck tetap menerapkan formasi 4-2-3-1 guna membendung lini tengah Belgia yang terkenal kuat lantaran diperkuat sejumlah pemain yang bermain di klub top Eropa, seperti Eden Hazard (Chelsea) atau Radja Nainggolan (AS Roma).

Hal serupa juga dilakukan pelatih lawan, Marc Wilmots. Pelatih berusia 47 tahun itu hanya melakukan segelintir pergantian, seperti posisi Yannick Carrasco di sayap kanan yang digantikan Dries Mertens. Berikut line-up kedua tim:

Hungaria (4-2-3-1)
1-Gabor Kiraly; 4-Tamas Kadar, 20-Richard Guzmics, 23-Roland Juhasz, 2-Adam Lang; 8-Adam Nagy, 10-Zoltan Gera; 14-Gergo Lovrencsics, 15-Laszlo Kleinheisler, 7-Balasz Dzsudzsak; 9-Adam Szalai
Pelatih: Bernd Storck

Belgia (4-2-1-3)
1-Thibaut Courtois; 16-Thomas Meunier, 2-Toby Alderweireld, 3-Thomas Vermaelen, 5-Jan Vertonghen; 4-Radja Nainggolan, 6-Axel Witsel; 7-Kevin De Bruyne; 14-Dries Mertens, 9-Romelu Lukaku, 10-Eden Hazard
Pelatih: Marc Wilmots