Inilah "Line-Up" Italia vs Spanyol

Rizki Nurmansyah
Inilah "Line-Up" Italia vs Spanyol
Para pemain tim nasional Italia memasuki lapangan sebelum kick-off melawan Spanyol di 16 Besar Piala Eropa 2016, (27/6) [Reuters/Charles Platiau]

Italia belum pernah menang dalam lima pertemuan terakhir.

Suara.com - Tim nasional Italia bersiap akhiri rentetan hasil buruk kala hadapi Spanyol di 16 Besar Piala Eropa 2016, Senin (27/6/2016), di Stade de France, Paris. Tercatat, Italia tak pernah menang dalam lima pertemuan terakhir dengan juara bertahan Piala Eropa dua kali berturut-turut itu.

Tak banyak perubahan yang dilakukan pelatih Tim Azzurri, Antonio Conte, terkait susunan pemain utama yang disiapkan menghadapi Sergio Ramos cs. Perubahan hanya terjadi di sektor kiri, dimana Conte lebih memercayakan Mattia De Sciglio sebagai starter ketimbang Matteo Darmian.

Bagi Conte, hal itu bukan masalah besar, karena menurutnya semua pemain memiliki kualitas yang sama. Berikut susunan pemain kedua tim:

Italia (3-5-2)
1-Gianluigi Buffon; 15-Andrea Barzagli, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini; 8-Alessandro Florenzi, 18-Marco Parolo, 16-Daniele De Rossi, 23-Emanuele Giaccherini, 2-Mattia De Sciglio; 17-Eder, 9-Graziano Pelle
Pelatih: Antonio Conte

Spanyol (4-3-3)
13-David De Gea; 16-Juanfran, 3-Gerard Pique, 15-Sergio Ramos, 18-Jordi Alba; 10-Cesc Fabregas, 5-Sergio Busquets, 6-Andres Iniesta; 21-David Silva, 7-Alvaro Morata, 22-Nolito
Pelatih: Vicente Del Bosque