5 Fakta Menarik Usai Inggris Tersingkir di 16 Besar
Inggris kalah 1-2 dari Islandia.
Suara.com - Pupus sudah impian tim nasional Inggris untuk melaju ke perempat final Piala Eropa 2016. Tim asuhan Roy Hodgson ini tersingkir usai takluk 1-2 dari tim debutan, Islandia, di 16 Besar, Senin (27/6/2017) atau Selasa dini hari WIB, di Allianz Riviera, Nice.
Inggris sejatinya unggul lebih dulu di menit keempat berkat penalti kapten mereka, Wayne Rooney. Namun, dua menit kemudian tim lawan menyamakan kedudukan lewat beknya, Ragnar Sigurdsson.
Kemenangan Islandia ditentukan Kalbeinn Sigthorsson di menit ke-18. Berikut lima fakta menarik usai Inggris dipermalukan Islandia:
1. Hodgson hanya menang tiga kali dari 11 pertandingan bersama Inggris dalam kombinasi di putaran final Piala Dunia dan Piala Eropa; tiga kali menang, lima seri, dan tiga kali kalah.
2. Hodgson berada di peringkat keenam manajer Inggris yang paling baik rasio kemenangannya dengan 58,9 %. Di posisi pertama adalah Fabio Capello (66,7%), diikuti Alf Ramsey (61,1%), Glenn Hoodle (60,7%), Ron Greenwood (60%), dan Sven-Goran Eriksson (59,7%).
3. Inilah kali pertama Inggris kebobolan dua gol di 18 menit pertama pertandingan sejak terakhir kali pada November 2007 saat Inggris kalah 2-3 dari Kroasia.
4. Ini adalah pertama kalinya kedua tim saling mencetak gol di enam menit pertama pertandingan pada pentas Piala Eropa.
5. Pertandingan yang dijalani Rooney melawan Islandia jadi penampilan ke-115 bersama Inggris atau menyamai pencapaian seniornya, David Beckham. Pemegang rekor penampilan terbanyak bersama Inggris masih dipegang Peter Shilton dengan total 125 penampilan. (Opta)