Gagal Eksekusi Penalti ke Gawang Jerman, Zaza Trauma?

Rizki Nurmansyah
Gagal Eksekusi Penalti ke Gawang Jerman, Zaza Trauma?
Striker tim nasional Italia, Simone Zaza, tampak kaget setelah penaltinya gagal bersarang di jala gawang Jerman yang dikawal Manuel Neuer pada perempat final Piala Eropa 2016, (2/7) [Reuters/Christian Hartmann]

Tujuh penendang gagal eksekusi penalti dengan baik.

Suara.com - Striker tim nasional Italia, Simone Zaza, ungkap takkan pernah bisa melupakan kegagalan mengeksekusi penalti saat hadapi Jerman di perempat final Piala Eropa 2016, 2 Juli lalu. Seperti diketahui, drama menegangkan yang penuh tekanan mental itu dimenangi Jerman.

Kedua tim harus menjalani fase adu penalti setelah hingga 120 menit laga berlangsung kedudukan masih tetap imbang 1-1. Tercatat ada tujuh penendang gagal mengeksekusi penalti dengan baik, dimana empat diantaranya berasal dari Italia.

Zaza yang jadi eksekutor kedua, sejatinya mampu mengecoh penjaga gawang Jerman, Manuer Neuer. Namun, sayang tendangannya melambung di atas gawang.

"Saya selalu melakukan eksekusi dengan gaya seperti itu dan selalu yakin akan masuk bolanya," jelas Zaza kepada Mediaset seusai tiba di Bandara Malpensa, Milan, bersama rombongan timnas Italia.

"Saya membuat Manuel Neuer bergerak ke arah yang salah, tapi sayangnya bolanya melambung terlalu tinggi. Saya gagal eksekusi penalti yang penting dalam karier saya dan saya tak akan bisa lupakan itu sepanjang sisa hidup saya," lanjut Zaza. (Soccerway)