Wah, Hummels Mungkin Tak Perkuat Jerman di Laga Perdana Euro 2016
"Tapi saya pasti akan memainkan peran di Euro, jika semuanya berjalan sesuai rencana."
Suara.com - Pemain belakang yang juga menjadi salah satu tulang punggung tim Jerman, Mats Hummels, tampaknya masih harus cukup lama beristirahat. Kendati sejauh ini masuk dalam daftar sementara skuat Jerman, Hummels mengindikasikan dia mungkin saja tak akan tampil di laga pembuka timnya di Euro 2016.
Sejauh ini, bek tengah Jerman ini sudah tak ikut latihan bersama timnya dalam aktivitas di pusat pelatihan di Ancona. Dia juga sudah dipastikan tidak dimainkan dalam beberapa laga pemanasan Jerman menjelang Euro.
Kini, meski masih yakin bisa segera pulih dari cedera betisnya, Hummels mengaku bisa saja harus absen di pertandingan perdana Jerman di Prancis nanti, saat menghadapi Ukraina di Grup C.
"Cederanya sedang dalam proses penyembuhan, tapi masih akan butuh waktu sedikit lagi," ungkapnya, sebagaimana dilansir Soccerway dari FAZ.
"Saya masih akan absen dari latihan tim di pemusatan latihan di Ancona," sambung Hummels.
"Kapan saya akan kembali? Itu tergantung bagaimana rasanya, dan bagaimana pendapat pelatih tentang kebugaranku. Idealnya, saya sudah akan siap menghadapi laga pertama melawan Ukraina. Tapi tak jadi masalah jika saya baru tampil di pertandingan kedua atau ketiga (di Prancis nanti)," paparnya.
"Yang paling penting adalah saya akan berada dalam kondisi 100 persen. Saya tak akan bisa membantu tim jika tidak begitu (dalam kondisi itu)," ucapnya pula.
"Anda tak akan bisa memperkirakan apa yang akan terjadi. Tapi saya (pasti) akan memainkan perananku di Euro, jika semuanya berjalan sesuai rencana," tandasnya.
Jeman dijadwalkan menghadapi Ukraina di Lille pada 12 Juni, sebelum empat hari kemudian menghadapi Polandia, serta berikutnya Irlandia Utara pada 21 Juni. Sebelumnya, hari ini (29 Mei) ini Jerman beruji coba melawan Slowakia, lalu menghadapi Hongaria pada 4 Juni, sebelum akhirnya terbang ke Prancis.