APA Hasilkan Ide Bentuk Dana Stabilisasi Regional Asia

Siswanto | Tri Setyo
APA Hasilkan Ide Bentuk Dana Stabilisasi Regional Asia
Ketua DPR Setya Novanto dan dua Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah (suara.com/Agung Sandy Lesmana)

"Ada dua draf resolusi yang diusulkan Indonesia. Ada SDGs dan Poverty Eradication," katanya.

Suara.com - Asian Parliamentary Assembly (APA) hari ini, Kamis (20/8/2015), ditutup. Dalam pidato penutupan, Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan pertemuan APA menghasilkan ide untuk membentuk dana stabilisasi regional untuk kawasan Asia.

"APA akhirnya mencetuskan rencana dana stabilisasi regional, untuk menjaga seandainya Asia mengalami krisis financial berkelanjutan. Jadi ini semacam IMF-nya Asia," kata Fadli di Hotel Interconinental, Jakarta.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen DPR, Nurhayati Ali Assegaf, mengatakan parlemen Indonesia juga mencetuskan dua draf dari lima draf yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Draf tersebut, menurutnya, bertajuk the role of APA Parliements in adopting SDGs (sustainable development goals) dan Poverty Eradication.

"Ada dua draf resolusi yang diusulkan Indonesia. Ada SDGs dan Poverty Eradication. Kami yang susun ini semua. Kami bersyukur, ini peran Indonesia," kata Nurhayati.

Seperti diketahui, sidang APA tersebut digelar dengan tema Linking Economic Growth to Sustainable Development for Peace and Prosperity merangkum berbagai macam hal yang menjadi fokus negara Asia.

Fokus yang diangkat dalam pertemuan APA di antaranya, integrated energy market in Asia, Global warming climate changes environmental issues and planning billion trees, poverty eradication, financial affairs dan the role of APA parliements in adopting SDGs.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI