Usai Bertemu Jokowi, PM Belanda akan Bicara di DPR
"Perdana Menteri Belanda akan berbicara masalah tentunya hubungan historis dengan kita," katanya.
Suara.com - Dewan Perwakilan Rakyat RI menerima kunjungan Perdana Menteri Belanda Mark Rutte, Rabu (23/11/2016). Rutte nanti akan menyampaikan tentang demokrasi dan pluralisme. Selain itu, Rutte juga akan bercerita mengenai hubungan historis antara Belanda dan Indonesia.
"Perdana Menteri Belanda akan berbicara masalah tentunya hubungan historis dengan kita, kemudian selain itu juga akan bicara demokrasi beliau dikenal sebagai politisi di sana yang menjunjung tinggi demokrasi pluralisme dan sekarang beliau akan menyampaikan gagasan itu di depan teman-teman pimpinan DPR, fraksi dan rekan-rekan wartawan dalam maupun luar negeri," kata Ketua DPR Ade Komarudin sebelum acara.
Sebelum ke Parlemen tadi, Rutte mengadakan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana merdeka, Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.
Pertemuan Presiden Jokowi dengan Rutte bukan baru kali ini. Tiga tahun yang lalu, ketika Jokowi masih menjabat gubernur Jakarta, telah bertemu Rutte.
"Pertemuan pertama terjadi tiga tahun lalu pada saat saya masih menjadi gubernur Jakarta," kata Presiden Jokowi.