DPR Dukung Sumsel Bangun Fakultas Kedokteran Terbaik se-Indonesia

Fabiola Febrinastri
DPR Dukung Sumsel Bangun Fakultas Kedokteran Terbaik se-Indonesia
Kunjungan kerja Baleg DPR RI bersama dengan Pemprov Sumsel dan stakeholder di bidang kesehatan, di Palembang, Sumsel, Kamis (26/4/2018). (Sumber: Istimewa)

Gubernur Sumsel memiliki visi untuk membuat pendidikandi bidang kesehatan.

Suara.com - Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, Totok Daryanto, mendukung rencana Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin, yang akan membangun fakultas kedokteran tercanggih, termodern, dan terlengkap se-Indonesia. Menurutnya, gubernur Sumsel memiliki visi untuk membuat pendidikan yang lebih maju di bidang kesehatan.

“Kita harus mendukung kepala daerah yang mempunyai visi seperti itu, yang nantinya ia juga ingin membangun rumah sakit dengan faslitas yang modern, tidak kalah dengan rumah sakit di Singapura. Ia juga akan mendorong masyarakat Indonesia agar menggunakan jasa pelayanan RS di Indonesia,” kata Totok, saat memimpin kunjungan kerja Baleg DPR RI bersama dengan Pemprov Sumsel dan stakeholder di bidang kesehatan, di Palembang, Sumsel, Kamis (26/4/2018).

Selain itu, kata politisi PAN ini, ada masukan dari gubernur Sumsel terkait kebijakan pemerintah yang ingin membuat sejumlah perguruan tinggi kedokteran di wilayah timur Indonesia. Menurutnya, pemerintah harus berhati-hati terkait kebijakan ini, jangan sekadar cari alasan mengatasi ketimpangan di Indonesia timur dan memberikan solusi yang tidak tepat.

“Menurut saya, lebih baik distribusi tenaga kerja dokter ke wilayah timur lebih tepat, karena dokter-dokter kita yang telah mengkuti pendidikan umumnya telah terverifikasi. Nah, kalau seandainya dibangun perguruan tinggi kedokteran di wilayah timur, maka dikhawatirkan banyak kelemahan dari segi fasilitas, pengajar dan lainnya,” pungkas Totok.

Sementara itu, Alex, mengatakan, Pemprov Sumsel sendiri telah membangun RS milik pemda yang memiliki fasilitas tercanggih, termodern, tapi tetap gratis untuk rakyat. Ke depan, di sebelah RS tersebut akan dibangun Fakultas Kedokteran Sriwijaya terbaik se-Indonesia.

“RS ini nantinya akan menjadi pitching hospital. Barangkali ke depannya akan bisa bersaing dengan negara-negara lain. Kami yakin Bangsa Indonesia, kalau diberi kesempatan, mampu. Saya juga berharap kepada DPR agar mendapat dukungan,” tutupnya.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI