HUT RI ke-74, Fadli Zon : Kita harus Teruskan Cita-cita Pendiri Bangsa

Fabiola Febrinastri | Dian Kusumo Hapsari
HUT RI ke-74, Fadli Zon : Kita harus Teruskan Cita-cita Pendiri Bangsa
Wakil Ketua DPR, Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Korpolkam), Fadli Zon, bersama pimpinan DPR lainya. (Dok : DPR).

Indonesia akan menjadi negara maju, kompetitif dan beradab yang memiliki daya saing dengan negara lain.

Suara.com - Wakil Ketua DPR, Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Korpolkam), Fadli Zon  mengajak masyarakat Indonesia untuk mensyukuri kemerdekaan Republik Indonesia yang sudah memasuki usia ke-74, sejak Proklamasi 17 Agustus 1945. Menurutnya, saat ini tinggal bagaimana generasi saat ini meneruskan apa yang menjadi cita-cita para pendiri bangsa.

“Kita harus meneruskan cita-cita para pendiri bangsa, yaitu menuju masyarakat yang bahagia, sejahtera, bebas, damai, adil, makmur sesuai dengan Pancasila, terutama sila kelima, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya kepada Parlementaria di Gedung Nusantara III DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2019).

Evaluasi yang harus dilakukan, menurut politisi Partai Gerindra itu adalah sudah sejauh mana bangsa ini mencapai apa cita-cita pendiri bangsa. Harus ada semangat dan sinergi dari semua pihak untuk mewujudkan Negara Indonesia yang adil dan berkeadilan.

“Saya kira masih banyak impian dan cita-cita yang belum tercapai, karena itu memerlukan kerja keras semua pihak dari eksekutif, legislatif, yudikatif, stakeholder, civil society, media serta masyarakat pada umumnya. Kita harus mewujudkan cita-cita itu, karena kita berutang pada mereka. Mereka sudah mempertaruhkan nyawa, jiwa dan raga untuk memerdekakan Indonesia ini,” ucapnya.

Baca Juga: Ini Tiga Kandidat Kuat Dari Gerindra untuk Isi Pimpinan Kursi DPR RI

Besar harapan ke depan, Indonesia akan menjadi negara maju, kompetitif dan beradab yang memiliki daya saing dengan negara lain.

“Dan yang paling penting menurut saya, sejahtera adil dan makmur,” pungkas legislator dapil Jawa Barat V itu.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI