DPR dan Kedubes India Gelar Pameran Lukisan 150 Tahun Mahatma Gandhi
Selain itu, hal ini merupakan simbol hubungan yang erat untuk dilanjutkan di masa mendatang.
Suara.com - DPR RI bekerja sama dengan Kedutaan Besar India menggelar pameran lukisan 150 tahun Mahatma Gandhi dalam rangka memperingati Hari Anti Kekerasan sedunia yang diperingati setiap 2 Oktober.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kerja sama antara Indonesia dengan India serta mengingat dan mengimplementasikan kembali nilai tentang perdamaian dan kemanusiaan yang diajarkan Mahatma Gandhi.
Acara ini turut dibuka oleh Wakil Ketua DPR Bidang Korpolkam Azis Syamsuddin dan dihadiri secara virtual oleh Ketua DPR Puan Maharani. Turut serta hadir secara fisik yakni Ketua BURT Agung Budi Santoso, Wakil Ketua BURT Dimyati Natakusumah, Sekjen DPR Indra Iskandar serta duta besar negara sahabat.
Dalam kesempatan ini, Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin mengungkapkan sejumlah history yang cukup dekat antara Indonesia dan India yang bukan sekedar akrab secara hubungan politik dan ekonomi, melainkan juga memiliki kedekatan secara kultur dan budaya.
Baca Juga: Ditolak Buruh, DPR Tetap Targetkan RUU Cipta Kerja Selesai Sebelum Reses
“Tentu hubungan Indonesia dan India tak hanya politik dan ekonomi, tapi juga kultur budaya. Tadi sebelumya ada tarian dari Kedubes India yang sangat menarik dan mungkin menginsipirasi BURT untuk men-design untuk acara khusus di DPR untuk mengkreasikan ide baru. Dan di dalam memperingati 150 tahun Mahatma Gandhi ini, DPR menyambut baik kerja sama dengan Dubes India, di samping juga ada pameran lukisan,” ujar Azis Syamsuddin pada Jumat, (02/10/2020) di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta.
Politisi Golkar ini juga mengungkapkan bahwa kegiatan pameran lukisan Mahatma Gandhi ini menjadi simbol hubungan yang erat antara Indonesia dengan India, karena ajaran-ajaran Mahatma Gandhi ini juga selaras dengan nilai Pancasila. Selain itu, hal ini merupakan simbol hubungan yang erat untuk dilanjutkan di masa mendatang.
“Dan tentu hal ini harus dimaknai bukan hanya sekedar kita buka pameran. Tetapi pameran ini adalah simbol bagi hubungan kita yang akan dilanjutkan di hari mendatang,” sambung Azis.
Azis pun sangat berharap hubungan Indonesia dengan India bisa semakin erat, karenanya ia mendelegasikan kepada Grup Kerja Sama Bilateral (GKSB) melalui BKSAP untuk melakukan hubungan yang lebih intensif. Selain itu, Azis pun juga berharap dalam kesempatan yang akan datang negara lain juga bisa bekerja sama dengan DPR RI.
Diketahui, pada 2 Oktober 1869 adalah hari kelahiran Mahatma Gandhi yang dikenal sebagai tokoh spiritual dan pemimpin gerakan kemerdekaan India lahir ke dunia. Ia dikenal karena kecintaannya pada perdamaian, sejarah merekam bahwa dengan cara non-kekerasan atau satyagraha, Mahatma Gandhi mampu memimpin berbagai pergerakan masyarakat di India.
Baca Juga: KPK Eksekusi Mantan Anggota DPR Markus Nari Ke Lapas Sukamiskin Bandung
Kepada tamu yang hadir, Azis juga memperkenalkan bahwa pada 2 Oktober di Indonesia juga diperingati sebagai Hari Batik Nasional, karenanya pada kesempatan ini dirinya dan sejumlah Anggota Dewan, dan seluruh tamu yang hadir mengenakan batik dalam kegiatan peresmian pameran 150 tahun Mahatma Gandhi ini.