Syaiful Huda Minta Kemendikbudristek dan Pemda Mitigasi Pelaksanaan PTM

Fabiola Febrinastri
Syaiful Huda Minta Kemendikbudristek dan Pemda Mitigasi Pelaksanaan PTM
Ketua Komisi X DPR RI, Syaiful Huda. (Dok: DPR)

Huda berharap, media memberikan mampu menyajikan pemberitaan yang memberikan pemahaman kepada masyarakat.

Suara.com - Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda meminta Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama pemerintah daerah melakukan mitigasi pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang telah dilakukan di sejumlah daerah. Hal ini menyikapi sejumlah klaster Covid-19 yang mengakibatkan ribuan pelajar terjangkit Covid-19 di sejumlah sekolah karena dijalankannya PTM.

“Pada momentum ini, sekali lagi Komisi X pada posisi PTM harus terus jalan. Terjadinya klaster baru di sekolah, secara objektif harus dinilai bahwa itu angka presentasi yang sangat kecil dibanding dengan hampir 50 juta anak didik kita yang sebagian telah melaksanakan PTM,” ucap Huda dalam Rapat Kerja dengan Kemendikbudristek di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Kamis (23/9/2021).

Sebelumnya, Huda mengungkapkan bahwa masyarakat dan media menanyakan menyangkut soal klaster baru ketika pelaksanaan PTM, terutama pasca-terjadinya klaster Covid-19 yang terjadi di beberapa daerah di Jawa Tengah. Dia berharap, publik dapat memahami bahwa salah satu jalan yang terbaik dalam rangka mengurangi learning lost adalah dengan diselenggarakannya PTM.

“Ketika ada klaster sekolah yang jumlahnya sekitar 1.200 (orang) kurang lebih, itu angka persentase yang kecil dibanding dengan ketika ada tingkat penularan dengan 360 ribu anak-anak, itu di luar pelaksanaan PTM,” lanjut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.

Baca Juga: Dikabarkan jadi Tersangka KPK, Nasib Azis di DPR Bakal Tunggu Keputusan Pengadilan?

Selain itu Huda berharap, media memberikan mampu menyajikan pemberitaan yang memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya PTM dilaksanakan, sedang pemda dan Kemendikbudristek dapat melakukan langkah-langkah perbaikan dalam PTM.

“Namun semangatnya bukan untuk menunda PTM, semangatnya adalah untuk melakukan perbaikan dari yang sudah terjadi klaster,” tutupnya.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI