Realisasi Proyek Infrastruktur, Kunci Naiknya Penyerapan Anggaran
DPR menyoroti penyerapan anggaran pemerintah pusat yang lebih rendah dari Semester I tahun sebelumnya.
Suara.com - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyoroti rendahnya penyerapan anggaran pemerintah pada enam bulan pertama tahun 2015. Hal tersebut disampaikan Ketua DPR Setya Novanto lewat pidatonya dalam Rapat Paripurna DPR RI, hari Jumat (14/8/2015).
"Terkait dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, sebagaimana kita ketahui bahwa penyerapan anggaran pemerintah pusat khususnya belanja Kementerian atau Lembaga pada Semester I Tahun 2015 lebih rendah daripada tahun sebelumnya pada posisi yang sama, yaitu baru sebesar Rp208,5 T atau 26,2 persen," kata Setya.
Terkait hal itu, DPR berpendapat, realisasi proyek-proyek infrastruktur harus segera dilaksanakan pemerintah. Dengan demikian, penyerapan anggaran di Semester II mengalami peningkatan.
"DPR mendorong agar Kementerian/Lembaga segera menyelesaikan dokumen anggaran Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) termasuk perubahan nomenklatur Kementerian/Lembaga serta segera merealisasikan proyek-proyek infrastruktur sehingga penyerapan di Semester II Tahun 2015 akan semakin meningkat dan berdampak pada pertumbuhan ekonomi," ujar Setya.
Rapat Paripurna DPR RI hari ini memiliki dua agenda, yakni Pidato Ketua DPR RI dalam rangka pembukaan Masa Persidangan I Tahun Sidang 2015-2016 dan
Penyampaian atas RUU tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2016 dan Nota Keuangan.