Minimalisir Kecelakaan, DPR akan Beri Perhatian Khusus

Siswanto | Bagus Santosa
Minimalisir Kecelakaan, DPR akan Beri Perhatian Khusus
Ilustrasi sidang DPR [suara.com/Kurniawan Mas'ud]

"Kalau bandaranya sudah sesuai standar, maka tingkat keamanan menjadi baik," kata Muhiddin.

Suara.com - DPR akan memberikan perhatian khusus kepada Provinsi Papua untuk membangun lebih banyak bandara.

"Membangun banyak bandara di setiap kabupaten agar bisa didarati pesawat berbadan besar,” kata Wakil Ketua Komisi V DPR Muhiddin, Selasa (18/8/2015).

Muhiddin menambahkan semakin banyak bandara berstandar baik, maka dapat meminimalisir kecelakaan.

Muhiddin mengatakan Papua merupakan daerah yang luas dan pesawat udara menjadi alat utama transportasi masyarakat setempat.

"Kalau bandaranya sudah sesuai standar, maka tingkat keamanan menjadi baik,” kata Muhiddin.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI