Bahas Isu Strategis, Komisi I DPR Rapat dengan Menhan

Siswanto | Bagus Santosa
Bahas Isu Strategis, Komisi I DPR Rapat dengan Menhan
Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu (busana hitam) [suara.com/Oke Atmaja]

Rapat juga akan membahas tindaklanjut rencana mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko.

Suara.com - Komisi I DPR menyelenggarakan rapat dengan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu untuk membahas sejumlah agenda, di antaranya kebijakan pertahanan dan antisipasi dinamika politik di Senayan, Senin (21/9/2015).

"Akan mendengarkan paparan dan pembahasan sejumlah isu strategis yang sempat kami inventarisir dan sudah sampaikan pada Menteri Pertahanan RI dalam mengantisipasi atau merespon dinimika politik dan keamanan di kawasan kita khususnya berkenaan dengan isu laut Cina selatan dimana tensi ketegangan politik dan keamanan di kawasan ini semakin meningkat," kata pemimpin rapat Mahfudz Siddiq.

Selain dua agenda di atas, rapat juga akan membahas tindaklanjut rencana mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko yang ingin membentuk unit komando di beberapa Komando Daerah Militer dan rencana pembentukan Badan Cyber Nasional.

"Kita akan diskusikan mengenai pembentukan Badan Cyber Nasional, karena sudah lama di Kemenhan dikenal nama Cyber Defense, kita ingin tahu seperti apa pandangan mereka," ujar dia.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI