Pimpinan DPR Pertimbangkan Bentuk Pansus Asap
Selain menyangkut masalah lingkungan, kondisi ini sudah mengganggu aktivitas masyarakat.
Suara.com - Ketua DPR Setya Novanto memastikan, Pimpinan DPR akan menindaklanjuti usulan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) terkait permasalahan asap yang terjadi dalam kurun beberapa minggu terakhir ini. Pasalnya, hal ini sudah menyangkut permasalahan lingkungan dan mengganggu aktivitas masyarakat.
Demikian dikatakan Novanto usai menerima kunjungan Duta Besar Australia untuk Indonesia, Paul Grigson, di ruang kerjanya, Gedung Nusantara III, Selasa (13/10/15).
"Masalah asap ini yang tak kunjung selesai, tentu apa yang menjadi usulan-usulan, baik itu dari DPR maupun Pemerintah, itu akan menajdi perhatian kita. Karena ini menyangkut pendidikan, lingkungan, dan termasuk kerusakan infrastruktur, ini tentu akan kita kaji betul. Ini menjadi pertimbangan Pimpinan DPR, untuk kita tindaklanjuti," jelas Novanto.
Novanto menyatakan, pihaknya menghormati apa yang telah dilakukan Presiden Joko Widodo yang telah melaksanakan inspeksi langsung daerah yang terpapar akibat kebakaran lahan bersama para menterinya. Sementara dari DPR, Wakil Ketua DPR Fadli Zon juga sudah melihat langsung akibat kebakaran lahan di Kalimantan Tengah dan Selatan.
"Masalah asap ini jika dibiarkan, akan berkepanjangan. Kita harapkan memang ini cepat selesai. Tetapi masalah gambut ini, karena jika hanya disiram, atau water bombing, akan cukup sulit. Memang diharapkan adanya hujan lebat," imbuh Novanto.
Politikus F-PG ini juga menyarankan kepada Pemerintah, agar asap akibat kebakaran lahan ini statusnya ditingkatkan menjadi bencana nasional. Walaupun tentu harus memenuhi indikator, diantaranya mengenai jumlah korban dan area cakupannya.
"Terkait korban, yang kita tahu ini sudah ada beberapa korban, khususnya anak-anak. Soal cakupan wilayahnya. Ini sudah melebar ke beberapa daerah, di Sumatera dan Kalimantan. Hal ini juga berdampak juga ke aspek sosial," kata Novanto.
Politikus asal dapil NTT ini juga mengapresiasi bantuan dari negara-negara, baik yang sudah dan akan membantu proses pemadaman kebakaran lahan ini. Novanto juga mengingatkan Pemerintah, untuk saling berkoordinasi, agar permasalahan ini segera selesai.
"Pentingnya koordinasi, karena saat ini banyak bencana lain, sehingga diperlukan koordinator bencana. Koordinator bencana-bencana ini, tentu kita harapkan bisa ditunjuk oleh Presiden. Kita harapkan Pemerintah juga segera menemukan jalan keluar," harap Novanto.