Komisi X Dorong Pembentukan Asosiasi Museum Indonesia Daerah

Siswanto | Dian Rosmala
Komisi X Dorong Pembentukan Asosiasi Museum Indonesia Daerah
Ketua Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya dan Asosiasi Museum Indonesia [suara.com/Dian Rosmala]

Komisi X apresiasi paparan yang cukup komprehensif tadi, terkait sejarah, visi dan misi, keanggotaan dan jumlah museum."

Suara.com - Dalam rapat dengar pendapat umum dengan Asosiasi Museum Indonesia, Ketua Komisi X DPR dari Fraksi Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengapresiasi pemaparan Ketua AMI Putu Supadma Rudana.

"Komisi X mengapresiasi paparan yang cukup komprehensif tadi, terkait sejarah, visi dan misi, keanggotaan dan jumlah museum di Indonesia, analisis SWOT dan Rekomendasi AMI," kata Teuku di gedung Nusantara II, DPR, Jakarta, Kamis (19/5/2016).

Teuku menambahkan Komisi X akan mendorong AMI membentuk Asosiasi Museum Indonesia Daerah di setiap provinsi.

"Dalam rangka percepatan dan pembinaan meseum-museum di daerah, Komisi X DPR RI mendorong agar AMI dapat membentuk AMIDA di setiap provinsi," tutur Teuku.

Menurut Teuku Komisi X akan menindaklanjuti hasil rapat dengar pendapat umum dengan AMI. Komisi X akan sampaikan rekomendasi AMI dalam rapat kerja bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan, Menteri Pariwisata Arief Yahya, dan Badan Ekonomi Kreatif.

Teuku mengatakan Komisi X mendukung kampanye gerakan nasional cinta museum. Hal inilah salah satu yang akan disampaikan Komisi X kepada kementerian terkait.

"Komisi X akan meneruskan hasil RDPU dengan AMI dalam raker dengan Mendikbud, Menpar, dan RDP dengan Bekraf, terkait di antaranya dukungan terhadap kampanye GNCM, bantuan revitalisasi museum, pelatihan karator dan kegiatan edukasi lainnya," tutur Teuku.

Teuku menambahkan dalam rapat Panja RUU Kebudayaan dan Panja promosi dan destinasi wisata, Komisi X akan mengundang kembali.

"Menyadari pentingnya kehadiran museum dalam budaya, sejarah, ilmu pengetahuan, dokumentasi sosial, perkembangan ekonomi, simbol peradaban dan sebagainya, Komisi X akan mengundang kembali AMI dalam rapat panja RUU kebudayaan dan panja promosi destinasi wisata Komisi X DPR RI," kata Teuku.


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI