Ketua DPR: Inovasi Harus Hadir dalam Sektor Pertanian untuk Tingkatkan Produksi

Fabiola Febrinastri
Ketua DPR: Inovasi Harus Hadir dalam Sektor Pertanian untuk Tingkatkan Produksi
Ketua DPR RI, Dr. (H.C.) Puan Maharani. (Dok: DPR)

Pangan adalah soal hidup matinya sebuah bangsa.

Suara.com - Ketua DPR RI, Dr. (H.C) Puan Maharani melakukan kunjungan ke Desa Baruara, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Jumat (2/9/2022). Puan melakukan penaburan bibit padi, seraya menghadiri peresmian Program Dua Kali Tanam-Dua Kali Panen untuk mendorong ketahanan pangan di Indonesia. 

“Pangan adalah soal hidup matinya sebuah bangsa, maka ketahanan pangan Indonesia adalah sebuah keharusan. Karenanya inovasi harus dihadirkan dalam sektor pertanian untuk meningkatkan produksi. Seperti Program Dua Kali Tanam-Dua Kali Panen yang kita canangkan hari ini,” kata politisi PDI-Perjuangan tersebut.

Lebih lanjut Puan menjelaskan, dengan siklus yang lama petani hanya panen satu kali dalam satu tahun. Dengan menggunakan inovasi terbaru di Program 2 Kali Tanam, 2 Kali Panen petani berpotensi melakukan panen hingga dua kali. Puan mengatakan, ketahanan pangan tidak boleh sekadar menjadi pemanis bibir. 

“Mengingat pentingnya sektor pertanian dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia, maka menjadi perhatian DPR RI tentang beberapa masalah yang masih dihadapi di sektor ini,” ujar perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu

Baca Juga: Tiga Kandidat Terkuat Capres Versi LSI, Puan Maharani tidak Termasuk

Mantan Menko PMK tersebut mengungkapkan bahwa setelah berkeliling indonesia melakukan kunjungan sebagai anggota dewan, ia telah banyak menampung berbagai persoalan yang dihadapi petani, mulai dari persoalan bibit, pupuk, alat-alat, penjualan, dan sebagainya. 

“DPR RI secara konsisten menyerap aspirasi petani di berbagai daerah, yang kemudian kami perjuangkan dalam berbagai rapat kerja dengan Pemerintah di gedung DPR RI dalam ruang lingkup fungsi legislasi, pengawasan, dan anggaran DPR RI,. Namun tentu DPR RI tidak bisa bekerja sendiri perlu gotong royong dengan pemerintah daerah, tingkat provinsi, tingkat kabupaten/kota jika kita ingin mewujudkan kesejahteraan petan, mewujudkan ketahanan pangan Indonesia,” tutur Puan.

Dalam acara yang juga dihadiri oleh Ketua Komisi V DPR R Lasarus dan Wakil Ketua Komisi X DPR Agustina Wilujeng Pramestuti itu, Puan berpesan agar program Dua Kali Tanam-Dua Kali Panen dapat terus dipantau pelaksanaaan dan segala tahapannya. 

“Jangan dicanangkan lalu ditinggalkan, harus digelorakan setelah dicanangkan. Semoga program Dua Kali Tanam-Dua Kali Panen bermanfaat untuk petani, rakyat, dan Indonesia,” tegas legislator dari daerah pemilihan Jawa Tengah V. 

Baca Juga: Blusukan ke Pasar, Warganet Sindir Puan Maharani Saat Kasih Uang ke Pedagang: Tanda-tanda Mau Pemilu


Twitter Dpr

Parlementaria

Berita, fakta dan informasi mengenai seputar yang terjadi di DPR-RI